Ilustrasi lingkungan hijau sebagai pendukung gaya hidup eco living

Menelisik Peluang Investasi Properti di Kawasan Berkembang Sawangan

Dalam satu dekade terakhir, nama Sawangan, Depok, kian bersinar menyoal sektor properti. Di kawasan ini Anda bisa melihat banyak proyek perumahan baru dibangun, tingginya pengembangan properti ini memang tidak terlepas dari maraknya pembangunan fasilitas publik seperti sekolah, pusat bisnis, pusat perbelanjaan, rumah sakit, transportasi umum dan lain sebagainya. 

Lokasi Sawangan juga terbilang sangat strategis, daerah ini memiliki akses menuju Ciputat, Bogor Serpong dan Jakarta. Kondisi ini pun akhirnya ditangkap sebagai peluang bisnis menjanjikan oleh para investor properti, mereka berlomba-lomba membeli unit rumah di Sawangan dan kemudian menjualnya kembali dengan harapan mendapatkan keuntungan dari capital gain.      

Tidak hanya itu, pertumbuhan jumlah penduduk juga bisa menjadi indikator menarik bahwa kawasan Sawangan sangat prospektif dijadikan lokasi investasi properti. Berdasarkan data depokkota.bps.go.id, pada tahun 2010 populasi di daerah ini 1.755.612 jiwa kemudian tahun 2020 meningkat menjadi 2.484.186 jiwa. 

Dengan kondisi seperti itu, Sawangan benar-benar menjadi kawasan yang prospektif dari segi properti, baik untuk hunian maupun investasi. Apalagi, terdapat akses tol JORR 2 (Serpong Cinere) dan tol Desari (Depok-Antasari) yang semakin mempermudah mobilitas masyarakat menuju pusat kota Sudirman – Thamrin, kota-kota satelit seperti BSD dan Bintaro hingga akses ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta. 

Properti, tak terkecuali rumah yang lokasinya ada di dekat akses tol kian menjadi incaran karena mendukung mobilitas penghuni. Berdasarkan survey yang dilakukan oleh portal properti Lamudi.co.id. dari 100 calon pembeli properti, sebanyak 80% di antaranya mengaku kemudahan aksesibilitas merupakan faktor penting untuk membelinya. Tak dapat dipungkiri bahwa hadirnya sarana transportasi menjadi salah satu faktor dalam pemilihan lokasi rumah baik untuk investasi maupun dihuni. 

Ini merupakan peluang besar yang patut dilirik para investor properti untuk membeli rumah di kawasan berkembang seperti Sawangan. Tidak hanya akses tol yang notabene dimanfaatkan untuk kendaraan pribadi, para pengguna kendaraan umum juga terfasilitasi dengan adanya Stasiun Kereta Commuter Line Depok, Stasiun MRT Lebak Bulus dan Trans Jakarta. 

Soal pusat perbelanjaan, dibangun mall The Park Sawangan dimana di dalamnya terdapat berbagai tenant fashionrestaurantbeauty and wellness, home living dan lainnya lengkap seperti sebut saja brand fashion H&M, Uniqlo hingga Lulu Hypermarket untuk membeli kebutuhan sehari-hari. Untuk pusat pendidikan terdapat Sekolah Labschool Cirendeu yang berjarak kurang lebih 20 menit dari Sawangan. Sementara, rumah sakit ternama seperti Rumah Sakit Bhineka Bakti Husada dan klinik-klinik berkualitas tersedia. 

Diprediksi potensi investasi sepanjang tahun 2021 di Sawangan, Depok, akan semakin cerah karena mengacu pada tahun-tahun sebelumnya, yaitu di 2019 dan 2020 pencarian iklan rumah di Depok meningkat hampir 50%. Dengan rincian sebanyak 12.391 di tahun 2019, kemudian bertambah menjadi 23.139 di tahun 2020.

Prospek investasi semakin potensial dengan adanya penawaran berupa DP 0% dan insentif PPN dari pemerintah. Dengan adanya Insentif PPN berupa skema pemotongan pajak, maka setiap pembelian properti baru akan mendapatkan potongan pajak 100% untuk rumah tapak atau susun yang dijual dengan harga paling tinggi Rp 2 Miliar dan 50% untuk pembelian seharga Rp 2 Miliar – 5 Miliar.

Untuk promo DP 0% merupakan sebuah skema pelonggaran Loan to Value (LTV) dan Financing to Value (FTV) sebesar 100%. Pengajuan kredit pembelian properti akan ditanggung 100% oleh bank dan calon debitur tidak perlu harus membayar uang down payment alias DP 0%. Program ini berlangsung mulai dari 1 Maret dan akan berakhir di 31 Agustus 2021, berlaku bagi Anda yang melakukan pembelian rumah pertama atau kedua. Dengan adanya kedua penawaran ini, potensi perkembangan properti diprediksi semakin cerah.  

Bicara soal peluang investasi properti di Sawangan, Depok, terdapat perumahan yang memiliki fasilitas lengkap mulai dari club housecyclingjogging track, green parkswimming pool with water blaster, CCTV, one gate system hingga rumah modern minimalis lengkap dengan smart home system dimana Anda dapat mengendalikan suhu AC, doorbell dan lain-lain dalam satu aplikasi saja. Perumahan ini adalah Gardens at Candi Sawangan.

Dibangun di atas lahan seluas 250 hektar dan terdiri dari empat klaster: Grand Amity, Kamila, Amity dan yang terbaru, Saviya. Setiap unit rumah yang dibangun di sana dibuat dengan konsep modern minimalis dan eksklusif dengan tipe yang beragam mulai dari tipe 30 hingga yang terluas ada tipe 120. 

Gardens Candi Sawangan merupakan pilihan yang tepat untuk Anda yang tertarik berinvestasi karena lokasinya strategis, hanya 2 KM dari Tol JORR 25 menit menuju Mall The Park Sawangan, 30 menit menuju Stasiun MRT Lebak Bulus bahkan disediakan fasilitas shuttle untuk mengakomodasi penghuni menuju stasiun MRT dan berbagai fasilitas publik lain seperti sekolah internasional, rumah sakit dan klinik ternama. 

Sejak 4 tahun terakhir, terjadi peningkatan harga jual rumah sebesar 50% yaitu dari harga Rp. 400 – 500 Juta menjadi Rp. 900 Juta untuk tipe rumah yang sama. Informasi tersebut dituturkan oleh Sales Manager Gardens at Candi Sawangan, Rifaldi, dalam keterangannya saat wawancara bersama Lamudi.co.id di peluncuran klaster Saviya, Sabtu (26/6/2021).

Tidak hanya unggul dalam segi lokasi, akses dan fasilitas, desain unit rumah di Gardens at Candi Sawangan menarik dan modern. Jarak antara plafon dan lantai dibuat tinggi sehingga memungkinkan terciptanya sirkulasi udara yang cukup baik, setiap rumah juga disediakan carport dan taman kecil di bagian depan dan belakang. Cocok menjadi pilihan Anda untuk berinvestasi properti dengan segala keunggulan yang ditawarkan.

 

× Contact Us!