4 Ide Penataan Ruang Rumah Minimalis yang Wajib Dicoba!
Banyak orang beranggapan bahwa penataan ruang adalah hal yang sulit dilakukan di rumah minimalis. Padahal hunian seperti ini justru lebih mudah untuk ditata karena memiliki desain yang sederhana namun tetap fungsional.
Sumber: Freepik
Ide Penataan Ruang Rumah Minimalis
Dengan perencanaan yang cermat dan penataan ruang yang efisien, rumah minimalis dapat dioptimalkan untuk berbagai ruangan sesuai kebutuhan. Setiap sudut dapat dimanfaatkan secara maksimal tanpa mengorbankan kenyamanan dan keindahan.
1. Gunakan Furnitur Multifungsi
Ini adalah kunci utama untuk menghemat ruang secara efektif di hunian dengan lahan terbatas. Pilihlah perabot yang dapat digunakan untuk berbagai tujuan, seperti sofa bed yang berfungsi juga sebagai tempat tidur, atau kasur dengan laci penyimpanan di bawahnya. Dengan trik ini, penggunaan ruang dapat bermanfaat maksimal tanpa harus menambah perabot yang memakan tempat.
2. Manfaatkan Dinding dengan Cerdas
Dinding adalah fitur yang paling sering diabaikan dalam penataan rumah. Padahal dengan memasang rak dinding atau gantungan untuk menyimpan buku, misalnya, dinding bisa menjadi ‘ruangan tambahan’ yang sangat berguna.
Penggunaan papan magnet atau pegboard juga memungkinkan penyimpanan barang-barang kecil seperti kunci, dan alat tulis, sekaligus menghemat ruang lantai.
3. Penataan Ruang Zona Multifungsi
Terkadang pola penataan ruang pada rumah masih terpaku pada ide tradisional yang mengharuskan adanya satu ruangan untuk satu fungsi tertentu. Padahal ini masih sangat bisa dimodifikasi.
Misalnya, ruang keluarga dapat berfungsi juga sebagai ruang kerja dengan menambahkan meja lipat atau rak buku, atau ruang makan bisa dijadikan area belajar anak dengan meja dan kursi yang sesuai. Fleksibilitas ini memaksimalkan penggunaan ruang sesuai kebutuhan.
4. Optimalkan Penyimpanan Vertikal
Pemakaian lemari yang mencapai langit-langit, adalah contoh praktis dari penggunaan penyimpanan vertikal. Dengan cara ini, rumah minimalis tidak hanya terlihat lebih rapi tetapi juga mengakomodasi kebutuhan penyimpanan sehari-hari tanpa mengurangi kenyamanan atau estetika ruangan.
Aplikasi keempat ide solutif ini bisa Anda peroleh pada hunian di Cluster Morizono dari Gardens at Candi Sawangan. Menggunakan konsep desain minimalis modern, yang mengutamakan efisiensi dan estetika. Setiap rumah dirancang dengan layout terbuka untuk menciptakan kesan luas, meskipun dalam ukuran yang lebih kompak.
Penggunaan warna netral khas Jepang dan pencahayaan alami sebagai wujud penerapan konsep inovatif green living juga meningkatkan fungsi penataan ruang di cluster ini bagi penghuninya. Membeli rumah di Cluster Morizono berarti Anda telah memilih hunian yang tidak hanya modern tetapi juga praktis dari segi pemanfaatan ruang.
Temukan penataan ruang maksimal pada rumah minimalis di Morizono Gardens yang mengoptimalkan setiap sudut rumah dengan solusi cerdas. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi kami di situs Web atau Instagram kami. Anda juga bisa menghubungi kami di (021) 7470 7959 atau WhatsApp di nomor 0812 9360 6612 sekarang juga.