3 Tips Kelola THR Untuk DP Rumah

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menggunakan uang Tunjangan Hari Raya (THR). Misalnya digunakan untuk menabung, investasi saham, reksadana atau untuk membayar uang muka pembelian rumah. 

Namun sayangnya, tidak semua orang bisa mengelola dana THR dengan bijak, mereka cenderung impulsif dengan menggunakan dana tersebut untuk hal-hal yang kurang penting. Padahal jika mau dikelola dengan baik, uang THR ternyata juga bisa digunakan untuk pembayaran uang Down Payment (DP) rumah idaman. 

Bagi Anda yang saat ini berencana membeli rumah, berikut ini adalah beberapa tips mengelola uang THR untuk pembayaran DP rumah.   

1. Hitung Besaran THR untuk Pembayaran DP Rumah 

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah hitung apakah besaran DP rumah bisa dibayar penuh dengan uang THR. Jika tidak, maka Anda bisa menggunakan uang THR tersebut untuk menabung, buatlah rekening khusus tabungan untuk DP rumah jangan dicampur dengan rekening gaji karena dikhawatirkan akan terpakai.  

2. Jangan Boros 

Biasanya menjelang Hari Raya Idul Fitri godaan untuk membeli barang baru akan muncul, seperti baju baru, gadget dan sebagainya. Untuk itu, disarankan Anda jangan menggunakan uang THR untuk membeli barang-barang yang tidak terpakai, yakinkan pada diri Anda bahwa membeli hunian merupakan prioritas utama yang harus didahulukan. 

3. Manfaatkan Promo Dari Pengembang  

Carilah pengembang yang sedang mengadakan promo pembayaran uang DP, karena saat ini, terutama menjelang hari besar keagamaan banyak developer yang mengadakan berbagai promo menarik salah satunya adalah pembayaran  DP yang ringan ataupun bisa dicicil. 

Nah, bagi Anda yang berencana untuk membeli rumah bulan Ramadan ini, perumahan Gardens at Candi Sawangan bisa menjadi pilihan yang tepat, perumahan yang berada di kawasan Depok tersebut memiliki banyak keunggulan dan sangat cocok untuk para milenial.      

Gardens at Candi Sawangan merupakan sebuah proyek kota mandiri yang dikembangkan di atas lahan seluas 250 hektar, setiap unit rumah yang dibangun di sana dibuat dengan konsep modern minimalis dan eksklusif. Lingkungan perumahan ini pun dibuat sangat teduh dan asri, karena di sana banyak ditanam pepohonan yang rindang, sehingga dapat menghasilkan kehidupan yang harmonis dengan alam. 

Perumahan ini juga dilengkapi dengan fasilitas yang cukup mewah, seperti clubhouse, jalur sepeda, jogging trackgreen park, masjid, kolam renang, sistem keamanan 24 jam, CCTV, area bermain, carport, sekolah internasional. 

 

× Contact Us!