Ilustrasi apa itu townhouse

Apa Itu Townhouse? Ini Kelebihan dan Kekurangannya!

Apakah saat ini kamu sedang ingin memiliki hunian? Terdapat banyak sekali jenis hunian yang bisa kamu pertimbangkan, termasuk townhouse. Apakah kamu sudah familiar dengan istilah ini? Jika belum, yuk belajar tentang apa itu townhouse pada artikel di bawah ini!

Baca juga: Apa Itu Developer Perumahan? Ini Definisi, Tugas, dan Tanggungjawabnya

Apa Itu Townhouse?

Ilustrasi apa itu townhouse dan definisinya
Source; unsplash.com

Townhouse termasuk tipe perumahan berdasarkan lokasinya. Tipe ini biasanya kerap disandingkan dengan tipe hunian lain seperti cluster.

Lalu, apa bedanya townhouse dan cluster? Kedua hunian ini bisa dibedakan berdasarkan lokasinya. Jika cluster adalah komplek perumahan di pinggiran kota, maka townhouse berada di tengah kota.

Karena lokasinya yang berada di tengah kota, rumah-rumah di townhouse punya ukuran yang lebih kecil. Hal ini karena ketersediaan tanah di pusat kota tidak terlalu banyak seperti di pinggiran kota.

Karena luasnya yang kecil, para pengembang membuat rumah-rumah townhouse dalam dua hingga tiga lantai. Dari segi desain, kebanyakan tampilan rumah townhouse memiliki desain yang seragam.

Apa Ciri-ciri Townhouse?

Rumah-rumah ini dapat dibangun dengan gaya arsitektur apa pun, tersedia dalam berbagai ukuran, serta memiliki tata letak yang ditentukan oleh ukuran tempatnya. Jadi, tidak ada ciri-ciri yang pasti dalam menentukan arsitektur hunian ini. Meski begitu, ciri-ciri utama dan pasti dimiliki oleh townhouse adalah, kamu akan membagi dinding dengan tetangga lain.

Selain nama townhouse, hunian seperti ini juga kerap dipanggil dengan nama rumah petak

Apa Kelebihan dan Kekurangan Membeli Townhouse?

Kelebihan Townhouse

  • Lokasi strategis: Seperti yang sudah dijelaskan di atas, townhouse biasanya berada di pusat kota. Oleh karena itu, jika kamu memutuskan tinggal disini, kamu akan mendapatkan akses yang lebih mudah ke berbagai fasilitas di kota.: 
  • Perawatan: Karena ukurannya yang kecil, perawatan yang harus kamu lakukan juga tidak terlalu besar. 
  • Fasilitas: Beberapa townhouse memiliki berbagai macam fasilitasnya sendiri. Seperti club house, kolam renang, hingga tempat kebugaran.
  • Tempat Outdoor:  Komplek hunian ini juga kerap dilengkapi teras, ruang outdoor, hingga garasi.

Kekurangan Townhouse

  • Harga: Meski berukuran kecil, hunian ini berada di lokasi yang strategis. Oleh karena itu, harga belinya juga cenderung tinggi.
  • Iuran: Tak hanya harga beli, kamu juga biasanya harus membayar beberapa iuran untuk rumah ini. Selain itu, mau tidak mau kamu juga harus mengikuti beberapa aturan HOA yang ada.
  • Polusi: Meski punya kelebihan dekat dengan berbagai fasilitas, namun tinggal di tengah kota juga berarti kamu harus menghadapi polusi. Selain itu, polusi suara seperti bunyi kendaraan juga bakal lebih sering kamu dengar.
  • Bangunan Vertikal: Tidak semua orang cocok hidup di bangunan vertikal seperti townhouse. Salah satu yang paling dirugikan oleh bangunan seperti ini adalah orang lanjut usia, yang bakal mengalami kesusahan jika tinggal di hunian seperti ini.

Baca juga: Perbedaan Rumah Subsidi dan Rumah Non Subsidi

Dimana Kamu Bisa Menemukan Townhouse?

Ilustrasi dimana kamu bisa menemukan townhouse
Source: Unsplash.com

Terdapat beberapa ciri-ciri area yang biasanya ditempati townhouse, yaitu:

  • Pusat kota
  • Pasokan tanah terbatas
  • Lokasi strategis
  • Harga properti relatif tinggi

Sangat jarang ditemukan keberadaan townhouse di daerah pinggiran kota, atau daerah yang menjadi transisi antara kota ke pinggiran kota. Daerah seperti ini biasanya diisi oleh tipe hunia cluster.

Apakah Tinggal di Townhouse Harus Sharing dengan Orang Lain?

Seperti yang sudah dibayangkan, ruang privasi di perumahan townhouse memang tidak terlalu baik. Hal ini karena hunian kamu nantinya akan benar-benar berdekatan dengan hunian orang lain. Suara-suara dari aktivitas tetangga akan sering kamu dengar.

Meski begitu, pada townhouse modern, banyak pengembang yang berhasil mengurangi polusi suara dengan menggunakan konstruksi dengan menggunakan material soundproof. 

Jika kamu tetap ingin tinggal di townhouse namun masih punya concern dengan polusi suara, kamu bisa mengakalinya dengan menambahkan lemari built-in, atau melapisi dinding dengan perabot tinggi seperti rak buku.

Baca juga: Beli Rumah atau Apartemen? Intip 6 Perbandingannya

Alternatif Lain yang Bisa Kamu Pertimbangkan Selain Townhouse

Ilustrasi alternatif lain selain townhouse

Setelah mengetahui apa itu townhouse serta berbagai informasi lengkapnya di atas, apakah kamu mempertimbangkan untuk membeli hunian ini? Jika kamu merasa townhouse bukan hunian yang cocok, kamu bisa memepertimbangkan hunian cluster.

Salah satu cluster yang harus kamu pertimbangkan adalah Gardens. Gardens merupakan perumahan yang berlokasi di Candi Sawangan Depok. 

Sebagai sebuah kota mandiri persembahan Grha Candi Golf Group, Gardens at Candi Sawangan menghadirkan konsep kawasan hunian asri dan modern dengan sustainable development. 

Selain dikelilingi lingkungan hijau yang rimbun, perumahan ini juga memiliki akses terbaik di kawasan Depok dengan berbagai fasilitas dan harga yang menjanjikan. Sebuah hunian nyaman sekaligus investasi menarik untuk masa depan. 

Berpikir untuk membeli rumah di Gardens at Candi Sawangan? Dapatkan informasi dan penawaran menarik lainnya di sini!

Similar Posts